Bhakti kepada leluhur Trah Aroengbinang Bangun Jalan
Bhakti kepada leluhur Trah Aroengbinang Bangun Jalan
Kutowinangun- Kamis 17 Maret 2022 Bupati Kebumen H. Arif Sugiyanto SH didampingi Wakil Bupati Kebumen Ristawati Purwaningsih, Dandim Kebumen, Kapolres Kebumen, Kepala Kejaksaan Negeri Kebumen, Serta Camat Kutowinangun Ir. Kotib Bertempat di Komplek Cagar Budaya Makam Aroengbinang Resmikan Jalan Bambang Maryono yang terletak di Desa Kuwarisan Kecamatan Kutowinangun.
Dalam Sambutannya Keluarga Trah Aroengbinang yang diwakili oleh Bambang Irawan mengatakan bahwa Selain pembangunan Jalan tersebut Reza juga menghibahkan pembangunan Musholla yang berada di Kompleks Cagar Budaya Makam Aroengbinang tersebut merupakan Hibah dari Trah Aroengbinang yang diprakarsai oleh Reza Eka Fahlevi kepada warga masyarakat melalui Pemerintah Desa Kuwarisan, selain itu pemugaran Makam KGPAA Mangkubumi 2 yang terletak di Dusun Karangrejo Desa Kutowinangun dimaksudkan sebagai bakti kepada trah keluarga kepada leluhur agar dapat dimanfaatkan oleh warga masyarakat.
Dalam Kesempatan pula disampaikan bahwa kedepan rencananya di lahan seluas 1500 meter persegi pada kompleks Aroengbinang tersebut juga akan dibangun Pendopo serta Museum yang diharapkan menjadi tempat menceritakan jejak sejarah Aroengbinang.
Bakohumas Kecamatan Kutowinangun