Tasyakuran Perpindahan Mapolsek, Polsek Kutowinangun adakan Tasyakuran
Tasyakuran Perpindahan Mapolsek, Polsek Kutowinangun adakan Tasyakuran
Kutowinangun-(kec.kutowinangun.kebumenkab.go.id) Pindahan ke gedung baru Polsek Kutowinangun gelar tasyakuran.
Usai Pembangunan Gedung Mapolsek baru Pelayanan Kepolisian resmi dipindahkan ke Mapolsek baru yang berada di Jalan Raya Kebumen-Purworejo tepatnya di Desa Babadsari Kecamatan Kutowinangun Kabupaten Kebumen.
Peresmian yang dilaksanakan sekaligus Acara tasyakuran tersebut pada 30 Januari 2020 Dipimpin langsung oleh Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan dengan didampingi Forkompimcam Kecamatan Kutowinangun. Peresmian ditandai dengan Pengguntingan Pita dan Pemotongan tumpeng oleh Kapolres yang diserahkan kepada Kapolsek Kutowinangun Iptu H. Sugiyanto, SH sebagai tanda dibukanya Gedung Baru tersebut.
Dalam Pemaparannya Mapolsek Kutowinangun yang baru tersebut memiliki luas keseluruhan 804 meter persegi dengan luas bangunan 304 meter persegi. Gedung terdiri dari 2 lantai. Lantai satu memiliki luas 204 meter persegi dan lantai dua 100 meter persegi. Pekerjaan dilaksanakan oleh CV Walet Jaya Karya pada tahun 2019.
Selain itu Lokasi gedung baru dinilainya cukup representatif dibandingkan kantor lama. Dimana tempatnya berada di tengah wilayah kecamatan sehingga dapat mempermudah jangkauan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan, mengungkapkan keberadaan gedung baru diharapkan dapat meningkatkan fungsi pelayanan dan keamanan di wilayah Kutowinangun. Sinergitas yang sudah terbangun dengan Forkopimcam dan desa dapat ditingkatkan kembali khususnya di wilayah Kutowinangun.
Hadir dalam Kesempatan tersebut Camat Kutowinangun Bambang Budi Sanyoto, SH menyampaikan Ucapan selamat atas Diresmikannya Gedung Baru tersebut dan berharap pelayanan kepada masyarakat akan semakin mudah serta sinergitas Forkompimcam yang selama ini terjalin akan terus meningkat.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Danramil Kutowinangun beserta Anggota, Kepala UPT, Korwil se Kecamatan Kutowinangun, Paguyuban Kepala Desa se Kecamatan Kutowinangun, Tokoh agama, Tokoh Masyarakat sekitar.
Admin-DE