Dukung ketahanan pangan nasional, Gerakan Tanam Serentak 1 Juta Hektar dilaksanakan di beberapa lahan desa di Kecamatan Kutowinangun
Dukung ketahanan pangan nasional, Gerakan Tanam Serentak 1 Juta Hektar dilaksanakan di beberapa lahan desa di Kecamatan Kutowinangun
Kutowinangun-23 Januari 2025. Pemerintah Kabupaten Kebumen terus mendukung program nasional Gerakan Tanam Serentak 1 Juta Hektar yang dicanangkan oleh pemerintah pusat. Sebagai bagian dari upaya ini, kegiatan penanaman jagung serentak telah dilaksanakan di sejumlah wilayah, termasuk di Desa Ungaran pada Rabu, 15 Januari 2025, dan Desa Kuwarisan pada Minggu, 21 Januari 2025.
Kegiatan ini melibatkan berbagai pihak, mulai dari pemerintah desa, kelompok tani, hingga masyarakat setempat. Penanaman jagung di Desa Ungaran dan Kuwarisan menjadi wujud nyata komitmen Kabupaten Kebumen dalam mendorong peningkatan produktivitas sektor pertanian, khususnya komoditas jagung yang memiliki potensi besar untuk mendukung ketahanan pangan nasional.
Di Desa Kuwarisan, Kecamatan Kutowinangun, Gerakan Tanam Serentak 1 Juta Hektar sukses digelar pada 21 Januari 2025. Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk tokoh masyarakat, petani, dan perwakilan pemerintah daerah. Gerakan ini mencakup penanaman berbagai jenis tanaman pangan, seperti jagung, cabai, dan kangkung, yang diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap kebutuhan pangan lokal maupun nasional.
Dalam sambutannya, Camat Kutowinangun, Bawono Andi Widodo, S.STP, menyampaikan apresiasinya kepada masyarakat Desa Kuwarisan atas partisipasi aktif mereka dalam mendukung program nasional ini. "Gerakan Tanam Serentak ini bukan hanya simbolis, tetapi menjadi langkah nyata kita bersama untuk mewujudkan kemandirian pangan. Dengan semangat gotong-royong seperti ini, saya yakin target 1 juta hektar dapat tercapai," ujarnya.
Kegiatan ini juga menjadi ajang edukasi bagi para petani, yang mendapat bimbingan dari penyuluh pertanian tentang teknik budidaya modern untuk meningkatkan hasil panen. Selain itu, pemerintah daerah berkomitmen memberikan pendampingan dan bantuan berupa bibit unggul, pupuk, serta akses permodalan bagi petani yang terlibat.
Keberhasilan Gerakan Tanam Serentak di Desa Kuwarisan ini turut didukung oleh berbagai pihak, antara lain Kapolsek Kutowinangun AKP Sujatno, SH, Danramil 09 Kutowinangun Kapt CPM Aris Yulianto, Kasi Trantib Kecamatan Kutowinangun Ryan Mujiharto, SH, Plt. Kasi Pelayanan Umum dan Kesejahteraan Sosial Eko Waluyo, Koordinator BPP Kutowinangun Anna Berthaliana, SP beserta Tim BPP, Kades Kuwarisan Purwanto, A.Md, Ketua TP PKK, Ketua BPD, tokoh masyarakat, aparat pemerintah, TNI/Polri, dan kelompok tani setempat.
Dengan semangat gotong-royong yang tercipta dalam kegiatan ini, diharapkan semangat yang sama dapat menyebar ke desa-desa lain di wilayah Kabupaten Kebumen. Hal ini akan memperkuat komitmen bersama dalam mencapai target nasional Gerakan Tanam Serentak 1 Juta Hektar, serta memastikan ketahanan pangan yang lebih baik di masa depan sehingga target nasional dapat terwujud secara maksimal..